Search

Polres Gunung Kidul siap amankan Natal 2017

Gunung Kidul, (Antara Jogja) - Kepolisian Resor Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, siap mengamankan tempat ibadah dan fasilitas umum guna memberikan rasa aman dan nyaman dalam menyambut Natal 2017 dan Tahun Baru 2018.

Kapolres Gunung Kidul AKBP Ahmad Fuady di Gunung Kidul, Senin, mengatakan pengamanan Operasi Lilin Progo ada dua yakni, perayaan Natal dan Tahun Baru 2018.

"Dalam perayaan Natal, dari total 102 gereja kepolisian konsentrasi pada pengamanan lima gereja salah satunya Gereja Kristen Jawa Wonosari," katanya.

Dia mengatakan untuk pengaman malam tahun baru fokus kepada pariwisata yakni dengn penempatan pengamanan kawasan pantai.

"Puncak tahun baru pengamanan selain di pantai juga di Alun-alun Wonosari. Kami berupaya memberikan rasa nyaman kepada masyarakat yang melakukan ibadah ataupun yang merayakan tahun baru," katanya.

Dia menjelaskan pengamanan melibatkan sebanyak 625 personel gabungan terdiri dari TNI, polisi dan instansi terkait di dalamnya dan unsur pemkab.

"Kami tidak mennolerir aktivitas parkir yang memicu kemacetan arus lalu lintas. Kalau menjadi penyebab kemacetan langsung kita?pasang garis polisi," katanya.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Gunung Kidul AKP Mega Tetuka mengaku akan melakukan rekayasa jalur selama libur panjang nanti. Misalnya, di jalur Watuondo, Bunder, Patuk, jika tahun baru belum selesai maka dari arah Yogyakarta dialihkan menuju Nglipar.

"Informasi yang kami terima, 28 Desember pengerjaan jalan (di Watudondo) sudah selesai. Namun tetap kami antisipasi segala kemungkinan," kata Mega.

(U.KR-STR)

Baca lagi lanjutan nya http://ift.tt/2AVA8MY

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Polres Gunung Kidul siap amankan Natal 2017"

Post a Comment

Powered by Blogger.